Cari Tahu 9 Manfaat Makan Kacang Mete untuk Diet dan Kesehatan

Saat ini ada berbagai jenis kacang yang dijual dipasaran. Salah satu jenis kacang yang populer adalah kacang mete. Kacang ini memiliki tekstur yang renyah dan rasa yang gurih. Ukuran kacang mete juga cederung besar dibandingkan dengan jenis kacang lainnya. Kacang mete biasanya diolah menjadi campuran berbagai jenis makanan. Selain itu, kacang mete yang digoreng garing juga nikmat dijadikan sebagai camilan. Tidak hanya punya rasa yang enak, kacang mete juga memiliki berbagai macam kandungan yang baik untuk tubuh, salah satunya adalah membantu mengontrol berat badan. Bagi kamu yang sedang program penurunan berat badan, yuk, simak ini 9 manfaat makan kacang mete untuk diet dan kesehatan.

Ini manfaat makan kacang mete untuk diet dan kesehatan

Manfaat makan kacang mete untuk diet dan kesehatan. (Foto: Pixabay)

1. Konsumsi secara rutin dapat membantu menurunkan berat badan

Bagi kamu yang sedang ingin menurunkan berat badan, sangat penting untuk mengatur pola makan. Tidak hanya itu, makanan yang masuk ditubuhmu juga harus dipastikan rendah lemak namun tetap kaya nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan tubuh. Selain buah dan sayur, kacang-kacangan juga termasuk jenis makanan yang disarankan untuk membantu menurunkan berat badan.

Salah satu manfaat makan kacang mete yang bisa kamu coba adalah untuk menjaga berat badan saat diet. Kacang mete memiliki kadungan lemak monoansaturated yang dapat membantu menurunkan berat badan dan kadar lemak di dalam tubuh. Rutin mengonsumsi kacang mete dapat membantu mengontrol berat badan. Kamu bisa menambahkan kacang mete pada makanan kamu atau sebagai camilan sehat di sela-sela makan siang dan makan malam.

2. Membantu mencegah penyakit jantung

Penyakit jantung adalah salah satu jenis penyakit yang paling banyak menyebabkan kematian. Jenis penyakit berat ini sering kali dipengaruhi oleh pola makan dan gaya hidup yang kurang baik. Untuk mencegahnya, kamu harus mulai menjaga pola makan sejak dini.

Salah satu jenis makanan yang dapat membantu kamu mencegah penyakit jantung yaitu kacang mete. Kaca mete adalah sumber lemak baik yang berguna untuk kesehatan. Lemak sehat yang terdapat di dalam kacang mete yaitu lemak tak jenuh tunggal (MUFA) dan lemak tak jenuh ganda (PUFA). Kandungan tersebut baik untuk jantung dan membantu mengurangi kolesterol jahat (kolesterol LDL) jika dikonsumsi dalam jumlah yang tepat.

4. Mingkatkan kesehatan tulang dan gigi

Tidak hanya baik untuk mencegah penyakit jantung, manfaat makan kacang mete juga mampu meningkatkan kesehatan tulang dan gigi. Kacang mete memiliki kandungan fosfor yang sangat penting untuk perkembangan gigi dan tulang yang sehat. Selain itu, fosfor juga membantu sintesis protein, penyerapan karbohidrat dan lemak, dan juga pemeliharaan kesehatan sel.

5. Mengurangi resiko anemia

Manfaat makan kacang mete lainnya yang bisa kamu rasakan yaitu untuk mencegah anemia. Pasalnya, kacang mete adalah sumber zat besi yang penting untuk membawa oksigen ke seluruh tubuh. Tidak hanya itu, zat besi juga membantu fungsi enzim dan sistem kekebalan tubuh. Kekurangan zat besi dapat menyebabkan kelelahan, anemia, dan peningkatan kerentanan terhadap infeksi.

6. Bermanfaat untuk mencegah baru empedu

Batu empedu adalah endapan seperti batu yang biasanya terdiri dari kolesterol, yang menumpuk di kantong empedu. Penyebab batu empedu antara lain usia, berat badan, dan masalah pencernaan lainnya. Mengonsumsi kacang sehat secara teratur seperti kacang mete dapat membantu menurunkan risiko pembentukan batu empedu.

7. Berguna untuk mencegah kanker

Selain kaya akan kandungan zat besi, kacang mete juga memiliki zat flavanol. Kandungan tersebut ampuh untuk mencegah dan menghentikan pertumbuhan tumor dan sel-sel kanker di dalam tubuh. Tidak hanya itu, kandungan antioksidan di dalam kacang-kacangan juga berguna untuk mencegah radikal bebas pada tubuh.

8. Mengurangi resiko diabetes

Diabetes adalah salah satu penyakit yang sering dialami karena pola makan yang kurang tepat. Konsumsi gula dan makanan berlemak yang berlebih dapat membuat seseorang berpotensi menderita diabetes.

Kacang mete memiliki kandungan kadar gula yang sangat rendah dan tidak memiliki kolesterol berbahaya. Hal tersebut membuat kacang mete aman dikonsumsi oleh penderita diabetes. Namun, hanya 4 sampai 5 kacang mete perhari yang direkomendasikan per hari oleh ahli gizi.

9. Membantu meningkatkan daya tahan tubuh

Manfaat makan kacang mete juga dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Kacang mete mengandung seng, yang berperan penting dalam memperkuat sistem kekebalan tubuh melawan infeksi mikroba, dan penyembuhan luka. Mengonsumsi kacang mete sangat penting selama kehamilan untuk meningkatkan pertumbuhan bayi dan pada tahun-tahun perkembangan masa kanak-kanak untuk mempertahankan tubuh yang sehat dan kuat.

Setelah mengetahui manfaat makan kacang mete ini, apakah kamu tertarik untuk rutin mengonsumsi kacang mete? Yuk, beli kacang mete berkualitas di Sayurbox dan gunakan kode voucher di bawah ini!

Ikuti Kami
Download Sayurbox App
Copyright © 2025, Sayurbox