7 Cara Membuat Bistik Sapi Rumahan yang Enak dan Mengenyangkan

Bistik sapi adalah hidangan steak khas Indonesia, yang masuk ke negara kita saat masa penjajahan. Pada awal masukknya bistik merupakan hidangan untuk bangsawan dan kaum kolonial. Seiring berjalannya waktu citarasa bistik daging berkembang dan disesuaikan dengan lidah masyarakat Indonesia. Cara membuat bistik sapi juga cukup mudah dan gampang diikuti, bahkan oleh pemula sekalipun. Yuk, simak 6 cara membuat bistik sapi rumahan yang enak dan menyenangkan di sini.

Ini cara membuat bistik sapi rumahan yang enak

Cara Membuat Bistik Sapi Rumahan yang Enak dan Mengenyangkan. (Foto: Pixabay)

1. Bistik Daging Sapi

Bahan-bahan: untuk 2 porsi

·
¼ kg daging sapi
·
2 buah wortel potong korek api
·
5 buah buncis potong biasa
·
½ bawang bombay cincang kasar
·
Secukupnya Mentega

Bumbu marinasi:

·
2 sdm kecap manis
·
3 sdm saos teriyaki
·
2 siung bawang putih dihaluskan
·
1 ruas jahe dihaluskan
·
Lada bubuk secukupnya
·
1 sdm madu
·
Gula putih secukupnya
·
Garam secukupnya

Cara membuat:

·
Potong daging tipis-tipis.
·
Campurkan semua bumbu marinasi menjadi satu, aduk hingga rata.
·
Masukkan daging sapi ke dalam bumbu marinasi hingga tercampur.
·
Setelah semua tercampur, diamkan minimal satu jam di dalam kulkas atau semalaman.
·
Panaskan air untuk merebus wortel dan buncis. Rebus 3 menit lalu tiriskan.
·
Keluarkan daging yang telah dimarinasi. Diamkan selama 3 menit.
·
Siapkan wajan, masukkan mentega.
·
Tumis bawang bombay hingga harum.
·
Masak daging yang telah dimarinasi.
·
Tambahkan sedikit air agar tidak gosong.
·
Masak daging hingga matang.
·
Sajikan di dalam piring bersama wortel dan buncis.

2. Bistik Jawa Daging Sapi

Bahan-bahan:

·
1 kg daging sapi
·
1 bawang bombay
·
16 siung bawang merah
·
1 buah biji pala
·
3 buah tomat
·
2 batang kecil kayu manis
·
6 sdm kecap manis
·
8 butir telur rebus
·
garam, gula pasir, kaldu jamur, dan merica bubuk secukupnya
·
bawang merah goreng secukupnya 
·
1500 ml air
·
Minyak goreng secukupnya, untuk menumis

Bahan pelengkap:

·
kentang goreng
·
wortel rebus
·
buncis rebus
·
buah tomat merah

Cara membuat bistik sapi rumahan

·
Cuci daging sapi, lalu tusuk tusuk-tusuk dengan garpu (agar bumbu meresap dalam daging). Potong-potong daging sapi, lalu sisihkan. Rebus telur ayam, kemudian kupas lalu sisihkan juga.
·
Sediakan bawang merah, tomat merah, kayu manis, pala dan kecap. Iris iris bawang merah, lalu pootong tomat menjadi kotak kecil. Iris-iris bawang bombay, kupas kulit biji pala lalu haluskan dengan cara diulek.
·
Panaskan minyak dalam wajan, lalu tumis bawang merahnya sampai cukup harum lalu masukkan biji pala yang sudah dihaluskan dan kayu manis dan aduk rata. Masak sampai bawang merah harum, lalu masukkan potongan daging dan aduk rata.
·
Setelah daging berubah warna, masukkan irisan tomat, aduk rata kembali. Lalu masukkan kecap manisnya.
·
Daging yang sudah diberi kecap manis diaduk rata, lalu masukkan air. Setelah air mendidih kecilkan api kompor. Tutup wajan agar dagingnya cepat empuk.
·
Beri garam bila daging sudah cukup empuk, gula pasir, merica bubuk, dan kaldu jamur, aduk rata dan tes rasanya. Kemudian masukkan telur rebus, bawang merah goreng, serta irisan bawang bombay, masak sebentar sampai airnya hampir asat.
·
Bistik jawa daging sapi siap dihidangkan, jangan lupa tambahkan bahan pelengkap.

3. Bistik Daging Sapi Empuk

Bahan-bahan:

·
500 gram daging sapi
·
3 btr bawang putih, geprek
·
3 sdm kecap inggris
·
2 sdm saus tiram
·
2 sdm kecap asin (opsional)
·
4 sdm saus cabe
·
5 sdm kecap manis
·
Gula merah secukupnya, disisir
·
Penyedap rasa secukupnya
·
½ sdt garam
·
1 sdm gula pasir
·
1 bawang bombay
·
Minyak wijen secukupnya

Bahan bumbu halus:

·
8 btr bawang merah
·
6 btr bawang putih
·
1 sdt lada hitam
·
¼ biji pala
·
Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Cara membuat:

·
Cuci daging smpai bersih, lalu rebus degan bawang putih sampai empuk. Setelah itu, angkat dan potong-potong daging seperti dadu.
·
Siapkan bahan-bahannya dan, iris tipis setengah bagian bawang bombay, dan iris tipis gula merah.
·
Tumis ½ bagian bawang bombay yang telah diiris dan bumbu lainnya, masukkan bumbu halus dan tumis sampai harum.
·
Setelah itu masukkan saus cabe, daging, kecap asin, lalu aduk-aduk dan tambahkan sedikit air. Masukan kecap, saus tiram, garam, gula pasir, gula merah, dan penyedap. Aduk lagi dan tambahkan ± segelas.
·
Masak hingga air menyusut, tes rasa terakhir. Sebelum diangkat, masukkan lagi sisa bawang bombay tadi dan minyak wijen, aduk-aduk lalu angkat.

Ingin mencoba cara membuat bistik sapi rumahan ini? Yuk, beli daging sapi segar dan berkualitas di Sayurbox!

4. Bistik Daging Istimewa

Bahan-bahan: untuk 1 porsi

·
250 gr daging sapi has dalam
·
½ bawang bombay iris tipis
·
2 siung bawang putih geprek cincang halus
·
1 sdm minyak
·
2 sdm kecap manis
·
2 sdm kecap inggris
·
1 sdm saus tiram
·
1 sdm saus sambal
·
Seasoning powder beef
·
¼ sdt lada bubuk
·
¼ sdt pala bubuk
·
Kecap asin secukupnya
·
300 ml air untuk merebus daging

Bahan Pelengkap:

·
Wortel potong korek api rebus setengah matang
·
Buncis rebus setengah matang
·
Daun Kale atau Selada

Cara membuat bistik sapi rumahan

·
Rebus daging sapi hingga agak empuk lalu angkat dan  sisihkan air kaldunya.
·
Potong daging sapi tipis melebar melawan arah serat.
·
Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum dan layu kemudian masukkan daging aduk-aduk.
·
Kemudian masukkan kecap manis, kecap inggris, saus tiram, saus sambal, pala, lada, seasoning powder beef, kemudian masukkan air kaldu secukupnya ± 150 ml.
·
Masak dengan api kecil hingga airnya mengental dan daging empuk.
·
Tes rasa, angkat dan sajikan dengan bahan pelengkap wortel, buncis dan selada.

5. Bistik Daging Cincang

Bahan-bahan:

·
½ kg daging sapi dicincang
·
1 bh bawang bombay iris
·
3 bh wortel iris panjang
·
2 bh kentang iris tipis, lalu digoreng
·
4 butir telur rebus
·
4 sdm kecap manis
·
2 sdm bumbu ngo hiang
·
2 sdm saos tiram
·
2 sdm saos tomat
·
1 bh tomat merah bagi jadi 4
·
2 gls air
·
Garam, merica, gula secukupnya 

Cara membuat:

·
Siapkan bahan-bahannya. Campur daging giling dengan semua bumbu (kecap manis, bumbu ngo hiang, saos tiram, saos tomat, garam, merica, gula) aduk-aduk sampai rata. Setelah itu diamkan selama 1 jam.
·
Tumis bawang bombay sampai harum dan layu, masukkan daging gilingnya, aduk-aduk sampai daging matang, beri air. Bila air sudah mendidih, masukkan potongan wortel, telur, tomat. Kemudian cek rasanya.
·
Sajikan dengan taburan kentang goreng.

6. Bistik Daging dan Telur

Bahan-bahan:

·
500 gram daging sapi (rebus sebentar lalu potong-potong)
·
6 butir telur rebus
·
Bahan bumbu halus:
·
10 bj bawang merah
·
4 bj bawang putih

Bahan cemplung:

·
Lengkuas geprek
·
Jahe geprek
·
2 lmbr daun salam
·
Bawang bombay iris tipis
·
Lada bubuk
·
Penyedap rasa (opsional)
·
Gula dan garam
·
Kecap manis
·
Air kaldu rebusan daging

Cara membuat:

·
Tumis bumbu halus, setelah harum masukkan bawang bombay, jahe, lengkuas, dan daun salam.
·
Lalu masukkan daging dan air kaldu, ungkep sebentar agar daging empuk.
·
Setelah itu masukkan telur rebus, kecap, gula, garam, dan penyedap. Biarkan sampai mendidih, lalu tes rasa.
·
Angkat dan sajikan, jangan lupa beri taburan bawang goreng.

7. Bistik Sapi Goreng Mentega

Bahan-bahan:

·
250 gr daging sapi
·
2 Bawang putih
·
2 sdm Tepung maizena
·
1 sdm minyak goreng
·
2 sdm Air
·
secukupnya Lada bubuk
·
secukupnya Kaldu jamur
·
secukupnya Garam

Bahan saus:

·
3 sdm Mentega
·
5 sdm Kecap manis
·
2 sdm Kecap inggris
·
1 sdm Saus tomat
·
secukupnya Bawang bombay
·
3 Bawang putih
·
secukupnya Air

Cara membuat:

·
Iris daging tipis dengan ketebalan sekitar 0.5cm.
·
Marinasi daging dengan tepung maizena, bawang putih (diparut), garam, lada bubuk, kaldu jamur, minyak, air. Marinasi kurang lebih 40menit.
·
Jika daging sudah di marinasi, panaskan minyak goreng.
·
Selimuti daging dengan tepung maizena agar hasilnya crispy lalu goreng sebentar supaya daging tidak terlalu garing dan alot. Tiriskan.
·
Saus: panaskan mentega, masukkan cincangan bawang putih dan irisan bawang bomay, tumis sampai harum.
·
Saus: jika  bawang putih dan bamboy telah harum, masukkan kecap manis, kecap, inggris, saus tomat.
·
Saus: kalau sudah agak mendidih, tambahkan sedikit air jika dirasa terlalu asin.
·
Sajika bistik sapi goreng mentega selagi hangat.

Jadi, apakah kamu tertarik untuk mencoba cara membuat bistik sapi rumahan ini? Yuk, beli daging sapi segar dan berkualitas di Sayurbox!

Ikuti Kami
Download Sayurbox App
Copyright © 2025, Sayurbox