8 Manfaat Buah Bit, dari Jaga Stamina hingga Cegah Kanker

Buah bit memiliki cita rasa dan bentuk yang terbilang unik. Jenis buah ini mungkin juga tidak terlalu populer namun ternyata punya begitu banyak manfaat bagi tubuh. Manfaat buah bit sebenarnya bisa didapatkan dengan mudah jika Sayurfriends membiasakan diri untuk mengonsumsinya secara rutin. Langsung saja, simak ragam manfaat yang bisa dirasakan tubuh jika mengonsumsi buah bit berikut ini!

1. Menjaga Stamina Tubuh

Manfaat pertama, buah bit ini diketahui bisa membantu menjaga stamina tubuh. Konsumsi buah bit terbukti bisa menjaga paru-paru dan liver bekerja secara optimal selama tubuh beraktivitas dan berolahraga. Ditambah lagi ada kandungan oksida nitrat yang bisa meningkatkan aliran darah ke otot sehingga stamina tubuh terjaga dengan sangat baik.

Menariknya lagi, buah bit juga diketahui punya manfaat menjaga stamina saat berhubungan intim. Jadi, pasangan suami istri yang ingin mendapatkan pengalaman hubungan intim lebih baik bisa mulai membiasakan diri konsumsi buah bit. Tidak perlu lagi mengonsumsi obat-obatan yang justru bisa memberi efek samping bagi tubuh.

2. Menurunkan Tekanan Darah

Bagi penderita hipertensi, konsumsi buah bit ini sangat disarankan. Kandungan oksida nitrat dalam buah bit tadi juga bisa membantu menurunkan dan mempertahankan stabilitas tekanan darah. Jadi tidak hanya bagus dikonsumsi saat tekanan darah tinggi namun juga bisa dikonsumsi dalam kondisi normal untuk memelihara tekanan darah agar selalu di angka yang stabil.

Selain berkat kandungan oksida nitrat, manfaat buah bit satu ini juga disebabkan oleh adanya pigmen merah betalain dan antioksidan. Keduanya bisa bekerja secara efektif membantu menurunkan tekanan darah. Walaupun mungkin memang penurunannya hanya sedikit tetapi bisa memberikan efek luar biasa bagi tubuh secara keseluruhan.

3. Menjaga Kadar Gula Darah

Tidak hanya memelihara stabilitas tekanan darah, ternyata buah bit juga membantu menjaga kadar gula di dalam darah. Jadi bukan hanya penderita hipertensi yang disarankan mengonsumsi buah bit tetapi juga penderita penyakit diabetes. Buah bit mengandung senyawa kimia yang ternyata bisa mengendalikan glukosa dan insulin yang ada di dalam tubuh seseorang.

Selain itu, buah bit juga kaya akan antioksidan asam alpha-lipoic yang bisa mencegah terjadinya kerusakan sel pada penderita diabetes. Selain itu, zat ini juga diketahui bisa membantu memperbaiki saraf-saraf yang mengalami kerusakan akibat kadar gula darah terlalu tinggi. Jadi, selain menurunkan gula darah zat ini ternyata juga efektif meningkatkan kualitas hidup bagi penderita diabetes.

4. Mengobati Peradangan

Inflamasi atau peradangan sebenarnya merupakan sebuah respon alami dari tubuh ketika melawan benda asing. Namun, jika dibiarkan begitu saja maka inflamasi ini bisa menyebabkan efek negatif. Misalnya saja seperti kerusakan pembuluh darah maupun jaringan dalam tubuh.

Itulah mengapa inflamasi ini harus diatasi dengan cara yang tepat. Salah satunya bisa dengan mengonsumsi buah bit secara rutin. Buah bit punya kandungan nutrisi yang sangat efektif mengatasi peradangan. Proses inflamasi bisa berhenti secara perlahan dan kerusakan yang diakibatkan oleh proses inflamasi tersebut bisa dicegah agar tidak berkembang.

5. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan

Manfaat buah bit berikutnya adalah menjaga kesehatan sistem pencernaan tubuh. Buah ini mengandung serat yang sangat efektif membantu memperlancar kerja sistem pencernaan. Bahkan ada juga penelitian yang membuktikan bahwa konsumsi buah bit bisa mencegah terjadinya kerusakan dinding saluran pencernaan. Selain itu, buah ini juga efektif mencegah konstipasi karena serat di dalamnya membantu BAB lancar.

Buah bit juga mengandung senyawa betaine yang ternyata bisa mengatasi masalah perut kembung. Tidak cukup sampai disitu, senyawa ini juga mampu mengendalikan pertumbuhan bakteri baik di sepanjang sistem pencernaan. Bahkan senyawa ini mampu meningkatkan efektivitas penyerapan nutrisi dalam tubuh.

6. Mencegah Terjadinya Anemia

Konsumsi buah bit secara rutin juga dapat mencegah terjadinya penyakit anemia. Buah merah ini mengandung banyak zat besi yang diketahui merupakan komponen penting dalam pembentukan sel darah merah. Sel darah inilah yang nantinya akan mengangkut oksigen ke seluruh bagian tubuh. Jadi bisa dibayangkan jika kandungan zat besi dalam tubuh tergolong rendah.

Inilah alasan mengapa buah bit sangat bagus jika diberikan kepada anak-anak. Seperti diketahui bahwa anak-anak memiliki risiko besar mengidap anemia karena kekurangan zat besi. Jika sudah terserang anemia, maka tubuh akan jadi lemas, sering pusing, pucat, bahkan bisa sakit kepala dan sesak napas.

7. Mengoptimalkan Perkembangan Otak Anak

Kandungan folat yang ditemukan dalam buah bit ternyata sangat bermanfaat bagi tumbuh kembang anak. Zat ini bisa mengoptimalkan perkembangan otak dan kecerdasan anak di setiap tahap usia. Jadi tidak heran jika jenis buah ini juga banyak direkomendasikan sebagai salah satu bahan untuk MPASI bayi.

Selain bagus untuk anak, konsumsi buah bit ini juga bermanfaat bagi ibu hamil. Kandungan folat tersebut bisa mengurangi risiko bayi cacat dan lahir prematur. Selain itu asupan nutrisi ini juga bagus untuk membantu mengembangkan kecerdasan anak sejak di dalam kandungan.

8. Mencegah Penyakit Kanker

Sayurfriends pasti tahu kalau kanker adalah salah satu jenis penyakit yang sangat menakutkan di mata masyarakat luas. Penting sekali untuk selalu menjaga kesehatan tubuh agar jenis penyakit ini bisa dihindari. Buah bit ternyata menjadi salah satu jenis bahan makanan alami yang bisa membantu mencegah munculnya penyakit mematikan tersebut.

Ada sebuah penelitian yang menggunakan ekstrak buah bit sebagai objek. Ternyata ekstrak ini bisa membantu mengendalikan pertumbuhan sel kanker dalam tubuh. Hal ini disebabkan oleh adanya zat betasianin dan antioksidan yang ditemukan dalam buah bit.

Ternyata manfaat buah bit bagi tubuh sangat beragam, ya! Sayurfriends sebaiknya mulai mengonsumsi buah ini secara rutin mulai dari sekarang. Rasanya memang sedikit unik namun Sayurfriends pasti akan menyukainya jika sudah terbiasa. Apalagi jika dikreasikan ke dalam berbagai bentuk makanan atau minuman, pasti terasa lebih nikmat.

Ikuti Kami
Download Sayurbox App
Copyright © 2025, Sayurbox