Selain Enak, ini 9 Manfaat Terong Ungu yang Wajib Kamu Coba

Terong ungu banyak dikonsumsi oleh masyarakat Indonesia untuk diolah atau dimasak sehari-hari. Tapi, pernahkah kamu terpikir, apa sebenarnya manfaat dari mengonsumsi terong ungu tersebut? Ada banyak kandungan nutrisi bermanfaat yang bisa didapatkan dari terong ungu. 80 gram terong ungu mengandung 20 kalori, 1 gram protein, 5 gram karbohidrat, 3 gram serat, asam folat, kalium, mangan vitamin C, Vitamin K, zat besi, dan magnesium. Ya, jenis sayuran yang satu ini ternyata memiliki berbagai manfaat dan kebaikan untuk kesehatan tubuh. Salah satunya yaitu untuk mengurangi risiko penyakit jantung. Agar tidak penasaran, simak penjelasan mengenai manfaat terong ungu berikut ini.

Ini manfaat terong ungu yang wajib kamu coba

Terong ungu memiliki banyak manfaat dan kebaikan untuk kesehatan. (Foto: Pixabay)

1. Untuk melawan radikal bebas

Manfaat terong ungu yang pertama yaitu untuk melawan radikal bebas. Mengapa tidak, terong ungu kaya akan antioksidan yang mampu melindungi sel-sel dalam tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.

Selain itu, kandungan antioksidan yang terdapat di dalam terong ungu juga bisa membantu mencegah sejumlah penyakit kronis, seperti penyakit jantung dan kanker.

2. Untuk mengurangi risiko penyakit jantung

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, salah satu manfaat terong ungu yaitu untuk mencegah beberapa penyakit kronis, misalnya saja penyakit jantung.

Kandungan serat, vitamin B6, vitamin C, kalium dan fitonutrien yang terdapat dalam terong ungu dipercaya dapat membantu menjaga kesehatan jantung.

Selain itu, terong ungu yang dikonsumsi secara rutin bisa menurunkan kadar kolesterol di dalam darah, sehingga risiko gangguan jantung pun akan ikut berkurang.

3. Baik untuk menjaga kadar kolesterol

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, terong ungu juga bisa menurunkan kadar kolesterol di dalam darah. Manfaat terong ungu yang satu ini diperoleh dari kandungan asam klorogenik yang dimilikinya.

4. Untuk mencegah penyakit kanker

Selain untuk mengurangi risiko penyakit jantung, mengonsumsi terong ungu secara rutin juga bisa mencegah penyakit kanker. Sebab, terong ungu mengandung beberapa zat yang bisa melawan sel kanker. Salah satunya yaitu solasodine rhamnosyl glycosides (SRGs).

Terong ungu juga mengandung polifenol yang dipercaya memiliki efek antikanker. Sementara itu, komponen lain yang dimilikinya juga dapat melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas, sehingga bisa mencegah pertumbuhan sel tumor dan penyebaran sel kanker.

5. Untuk mencegah penyakit diabetes

Terong ungu banyak mengandung serat yang bisa membantu menurunkan kadar gula darah. Dengan kandungan serat tersebut, terong ungu bisa membantu mencegah penyakit diabetes. Selain itu, mengonsumsi terong ungu secara rutin pun bisa mengurangi penyerapan gula dan meningkatkan sekresi insulin.

Kandungan serat di dalam terong ungu dapat menghambat penyerapan gula di dalam tubuh, sehingga dapat membuat kadar gula darah di tubuh menjadi semakin stabil.

6. Dapat membantu menurunkan berat badan

Tahukah kamu bahwa terong ungu juga termasuk ke dalam makanan rendah kalori dan kaya kandungan serat? Dengan begitu, terong ungu juga dipercaya mampu menurunkan serta menjaga berat badan. Terong ungu dapat membuat perut terasa kenyang lebih lama, sehingga dapat mengurangi asupan kalori yang berlebihan.

Selain itu, kandungan kalori yang rendah dan serat yang tinggi juga membuat terong ungu menjadi makanan yang ideal untuk kamu yang sedang berusaha untuk menurunkan berat badan. Kamu juga bisa menggunakan sayuran ini sebagai pengganti bahan makanan lain yang tinggi kalori.

7. Untuk menjaga kesehatan hati

Terong ungu kaya akan kandungan antioksidan, terutama antocyanin. Kandungan antioksidan tersebut dipercaya dapat melindungi hati dari jenis racun tertentu penyebab penyakit.

8. Untuk menjaga kesehatan otak

Kandungan antioksidan di dalam terong ungu juga dapat melindungi sel-sel otak dari kerusakan akibat radikal bebas, mencegah terjadinya peradangan pada sel saraf, serta membantu memperlancar aliran darah ke otak.

9. Untuk menjaga kesehatan kulit

Manfaat terong ungu yang terakhir yaitu untuk menjaga kesehatan kulit. Kandungan antioksidan yang dimilikinya dapat menutrisi dan menjaga kesehatan kulit. Terong ungu dapat melancarkan peredaran darah sehingga membuat kulit lebih terlihat sehat dan cerah.

Selain itu, terong ungu juga merupakan salah satu bahan masker wajah alami yang dipercaya dapat melembapkan, menghilangkan bekas jerawat, hingga membuat kulit nampak lebih segar dan cerah.

Itulah sembilan manfaat yang dimiliki oleh terong ungu. Terong ungu mengandung sejumlah nutrisi yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh. Manfaat terong ungu bisa kamu rasakan secara maksimal dengan pengolahan yang tepat, misalnya dengan cara dimasak maupun dibuat menjadi jus.

Dengan kandungan nutrisi yang dimilikinya, terong ungu diyakini memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan tubuh seperti yang telah dibahas sebelumnya.

Selain itu, komponen nutrisi dalam terong ungu juga berperan dalam merangsang ekskresi testosteron dan progesteron pada laki-laki maupun perempuan yang diperlukan untuk proses pembuahan. Dengan kata lain, dapat dikatakan bahwa terong ungu dapat meningkatkan kesuburan, serta baik bagi stamina.

Jadi, apakah kamu tertarik untuk membeli terong ungu? Kamu bisa melihat rekomendasi dan membeli langsung terong ungu yang segar dan berkualitas di Sayurbox. Yuk, cek produknya sekarang juga!

Ikuti Kami
Download Sayurbox App
Copyright © 2025, Sayurbox