Begini 5 Cara Memilih Alpukat Matang yang Benar

Alpukat adalah salah satu superfood yang memiliki banyak manfaat bagi tubuh. Kandungan omega 3 dan lemak tak jenuh tunggal di dalamnya berguna untuk kesehatan, seperti mencegah resiko kanker, melancarkan pencernaan, hingga mencegan penuaan dini. Namun, memilih alpukat yang matang dan sudah bisa dikonsumsi cukup membingungkan. Jika salah pilih, kamu bisa mendapatkan buah yang dagingnya masih keras dan rasanya pahit jika disantap. Supaya hal itu tidak terjadi padamu, yuk, simak begini 5 cara memilih alpukat matang yang benar.

Ini cara memilih alpukat matang yang benar

1.

Lihat warna alpukat, hindari yang berwarna hijau muda

Lihat warna alpukat, hindari yang berwarna hijau muda. (Foto: Pixabay)

Cara pertama yang bisa kamu lakukan ketika memilih alpukat adalah dengan melihat warnanya. Pasalnya, warna alpukat bisa menentukan tingkat kematangannya. Alpukat yang berwarna hijau cerah dan mulus biasanya baru dipetik dari pohonnya dan belum pas untuk langsung dimakan.

Alpukat adalah buah yang tidak bisa matang pohon, oleh karena itu hindari alpukat yang baru saja dipetik. Jika ingin membeli alpukat yang matang dan bisa langsung dimakan pilihlah buah yang sudah diperam sebelumnya. Buah alpukat yang matang ditandai dengan warnanya yang sudah berubah menjadi hijau gelap.

1.

Coba tekan dan perhatikan teksturnya

Coba tekan dan perhatikan tekstur alpukat. (Foto: Pixabay)

Setelah melihat warnanya, cara lain yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan alpukat matang adalah dengan memeriksa tekturnya. Coba tekan bagian badan alpukat. Buah yang sudah matang biasanya memiliki tekstur yang empuk tetapi tidak benyek. Sebaiknya hindari alpukat yang tekstur dagingnya masih keras karena belum bisa langsung dimakan dan rasanya pahit.

1.

Cek juga kulit alpukat

Cek juga kulit alpukat. (Foto: Pixabay)

Untuk tahu apakah alpukat yang kamu beli sudah matang atau belum, kamu juga bisa cek dari kulitnya. Coba kupas sedikit kulit alpukat dari badannya. Alpukat yang telah matang biasanya kulitnya mudah dikelupas, sedangkan alpukat yang masih mentah biasanya kulitnya lebih sulit untuk dikupas.

Ingin beli alpukat matang yang bisa langsung dimakan? [Yuk, langsung beli di Sayurbox!](/shop-detail?name=Alpukat%20Flores%20PesticideFree%201%20kg&utm_source=Blog&utm_medium=Article%20Tips%20& Trick=&utm_campaign=cara%20memilih%20alpukat&utm_term=cara%20memilih%20alpukat&utm_content=cara%20memilih%20alpukat) Eh, tapi masih ada dua cara memilih alpukat matang lagi yang bisa kamu lakukan, lihat di bawah ini, yuk!

1.

Perhatikan letak biji alpukat

Perhatikan letak biji alpukat. (Foto: Pixabay)

Cara memilih alpukat matang selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah dengan memperhatikan letak biji alpuka. Kamu pasti bingung bagaimana menerapkan cara ini ketika alpukat belum dibelah bukan? Cara ini sebetulnya adalah cara tradisional untuk memilih alpukat.

Biji buah yang sudah matang biasanya mudah terlepas dari dagingnya, untuk itu coba goyangkan alpukat dan dengarkan pantulan bijinya. Biji alpukat yang sudah matang biasanya tidak menempel pada dagingnya sehingga akan terdengar bunyi pantulan bijinya apabila digoyangkan. Selain itu, alpukat yang sudah matang juga biasanya lebih ringan dibandingkan dengan yang masih mentah.

1.

Lihat bagian bawah buah untuk memastikan

Lihat bagian bawah alpukat untuk memastikan. (Foto: Pixabay)

Cara terakhir yang bisa kamu lakukan untuk memastikan alpukat yang kamu beli sudah matang adalah dengan memeriksa bagian bawah buah, tempat tumbuhnya batang alpukat. Jika lubang tempat tumbuhnya batang tersebut berwarna hijau berarti alpukat sudah matang. Sedangkan, jika berwarna kecokelatan artinya alpukat masih mentah.

Setelah tahu caranya membedakan alpukat matang dan mentah, yuk, sekarang langsung beli alpukat segar di [Sayurbox](/shop-detail?name=Alpukat%20Flores%20PesticideFree%201%20kg&utm_source=Blog&utm_medium=Article%20Tips%20& Trick=&utm_campaign=cara%20memilih%20alpukat&utm_term=cara%20memilih%20alpukat&utm_content=cara%20memilih%20alpukat)!

Ikuti Kami
Download Sayurbox App
Copyright © 2024, Sayurbox